Minggu, 07 November 2010

Keterampilan Pribadi Menjadi Daya Pikat Perusahaan (bag:1)

Era globalisasi ini, persaingan dunia semakin ketat. Tak lagi hanya bersaing dengan ‘produk lokal’, tapi juga bersaing dengan sumber daya manusia dari luar negeri. Bila sudah begini, gelar pendidikan tak lagi hanya menjadi hal utama, melainkan kebutuhan akan keterampilan yang beragam dari tiap insan. Setidaknya, anda dapat mengembangkan beberapa keterampilan berikut, yang menunjang kesuksesan Anda dalam meniti karir:

1. Bahasa. Keterampilan ini sudah menjadi salah satu keterampilan wajib sejak dulu di berbagai perusahaan. Dengan semakin gencarnya persaingan secara global saat ini, memiliki kemapauan berbahasa Inggris, China, Jepang atau Perancis akan lebih diminati. Semakin banyak bahasa yang dikuasai, semakin terbuka kesempatan mendapatkan pekerjaan.

2. Kepemimpinan. Tentunya keterampilan ini tidak turun begitu saja dari langit, tetapi dipelajari dan memerlukan waktu yang tidak sebentar untuk menimba pengalaman. Seseorang yang memiliki kemampuan memimpin tentunya akan lebih mudah untuk melangkah ke jenjang yang lebih tinggi. Lagipula, kemampuan ini dibutuhkan dalam setiap perusahaan untuk menjalankan bisnis perusahaan.
Sumber : http://warungtips.com/keterampilan-pribadi-menjadi-daya-pikat-perusahaan.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar